Wujud Sinergitas, Kapolres Berikan Kue Ulang Tahun kepada Kajari Karawang di Puncak HBA ke-63


Kajari Karawang Syaifullah ( kanan ) meniup kue ulang tahun HBA ke-63 dari Kapolres Karawang Wirdhanto.


Karawang, IMC- Kajaksaan Negeri Karawang mengikuti upacara peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ( HBA ) ke-63 Tahun 2023 secara virtual. Puncak peringatan upacara HBA ke-63 yang berlangsung di Badan Diklat Kejaksaan RI, Ragunan, Sabtu ( 22/7/2023 ) dipimpin oleh Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi.

Presiden RI Joko Widodo yang didampingi Jaksa Agung Burhanuddin Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, Kepala Kepolisian Negara RI Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, dan Menteri Keuangan RI Sri Mulyani, mengucapkan selamat Hari Bhakti Adhyaksa ke-63 kepada seluruh keluarga besar Kejaksaan RI. Presiden RI menyampaikan bahwa bakti seluruh insan Adhyaksa sangat dibutuhkan rakyat Indonesia, yakni bakti menegakkan hukum, bakti menjunjung keadilan, dan bakti untuk kemajuan Indonesia.


Kepala Kejaksaan Negeri ( Kajari ) Karawang Syaifulah usai mengikuti upacara HBA di kantor kejaksaan kepada wartawan menyampaikan, bahwa pihaknya lebih menekankan amanat Jaksa Agung sesuai tema peringatan hari Adyaksa ke 63 mengenai “ Penegakan Hukum Yang tegas dan Humanis Mengawal Pembangunan Nasional”. Pada kesempatan itu Kajari juga menyampaikan 7 perintah Jaksa Agung yaitu aktualisasi pola hidup yang merefleksikan tri krama adyaksa baik dalam pelaksanaan tugas maupun bersosialisasi di tengah masyarakat.

Selain itu Kajari berpesan untuk meningkatkan kepekaan sosial berinteraksi dan berkomunikasi dengan masyarakat dalam setiap pelaksanaan tugas dan wewenang serta kehidupan bermasyarakat. Mewujudkan kesatuan pola analisis yuridis yang terstruktur dan terukur dalam setiap penyelesaian penanganan perkara.

Dibagian lain pihaknya juga tak lupa untuk melaksanakan penegakan hukum dan menyelesaikan perkara secara prosedural dan tuntas. Memperkuat kemampuan manajerial dan administratif sebagai sarana pendukung tugas pokok dan fungsi kejaksaan, serta mengoptimalkan sinergi antar bidang guna mewujudkan keberhasilan capaian kerja institusi.


Banjir Karangan Bunga dan Ucapan Selamat dari Kapolres

Wujud Sinergitas, Kejari Karawang mendadak dibanjiri karangan bunga ucapan Selamat Hari Adyaksa ke 63. Ratusan karangan bunga dikirim dari sejumlah instansi pemerinah, swasta, LSM, Ormas dan organisasi profesi, karangan bunga langsung di tempatkan di depan kantor Kejaksaan sepanjang jalan Jl. R. Suprapto oleh pengirimnya

Sebagai wujud nyata hubungan yang erat dan kerjasama yang baik antara Kejaksaan dan Polri di wilayah hukum Kabupaten Karawang. Jajaran Kejari usai melaksanakan upacara peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ( HBA ) ke-63 di Kejaksaan Negeri Karawang, Kajari Karawang Syaifullah mendadak mendapat kejutan dar Kapolres Karawang AKBP Wirdhanto Hadicaksono bersama sejumlah jajarannya.

Kejutan itu, sungguh mengkagetkan pihaknya dan tak diketahui oleh Kajari, kejutan datang tiba tiba saat Kajari beserta jajarannya usai melaksanakan upacara HBA ke-63 yang dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo di Badan Diklat Kejaksaan RI secara virtual. Tak hanya itu, nasi tumpeng dan kue ulang tahun HBA ke- 63 Kejaksaan Negeri Karawang, diberikan secara simbolis oleh Kapolres Karawang kepada Kajari. Kapolres langsung mengucapkan selamat ulang tahun HBA ke-63 kepada Kejari.

Kajari Karawang Syaifullah yang mendapat ucapan HBA ke-63 dari Kapolres dan jajarannya, langsung menyampaikan ucapan terimakasih dan mendoakan agar Polres Karawang menjadi lebih sukses.

“ Terimakasih Pak Kapolres dan Wakapolres beserta jajaran atas kedatangan untuk memberikan kejuatan di Hari Bhakti Adhyaksa ke-63 kepada Kejaksaan Negeri Karawang, semoga Polres menjadi lebih sukses dan selalu dalam lindungan Allah SWT,” ucap Kajari Karawang Syaifullah kepada Kapolres saat mendapat kejutan ulang tahun HBA ke-63. ( Muzer )

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال