Jaga Kondusifitas, Polsek Pabean Gelar Deklarasi Pemilu Damai

Surabaya, http://www.pewartamadiun.net Selasa (02/10.2018) Acara deklarasi Damai diselenggarakan oleh Polsek Pabean Cantikan Polres Pelabuhan Tanjung Perak yang digelar di kantor Kecamatan Pabean Cantikan, Jalan Teluk Sampit,

Kegiatan ini dihadiri Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Antonius Agus Rahmanto, S.I.K, Msi, Kepala Kecamatan Pabean Cantikan Drs Yanu Mardianto, Kepala Kelurahan Nyamplungan Drs Soediono, Wadanramil Pabean Cantikan Kapten Suyatno, Lurah Perak Utara Drs Tri Sukoyono serta sejumlah perwakilan partai. Senin (01/10/2018)

Kapolsek Pabean Cantikan AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K turut hadir didampingi Kanit Intel AKP Sarasa,

Kapolres Pelabuhan Tanjung perak juga mengajak semua lapisan masyarakat untuk bersama-sama menciptakan suasana damai dalam Pemilu 2019. Baik Pemilu Presiden (Pilpres) maupun Pemilu Legislatif (Pileg).

“menciptakan Pemilu damai ini, kita harus bersama sama membuat satu komitmen. Yaitu melalui deklarasi ini. berjanji menjaga suasana yang aman dan kondusif,” terangnya.

Disamping itu Kapolres menghimbau semua pihak agar mewaspadai penyebaran berita hoax, menjaga kerukunan dan menjaga kemungkinan masuknya kelompok-kelompok yang ingin memperkeruh keadaan. Termasuk kelompok radikal.

Diakhir acara dilakukan penandatanganan banner sebagai simbol bahwa semua pihak menyepakati untuk dilaksanakannya Pemilu yang damai dan aman 2019. (eks)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال