Batang | Jawa Tengah, IMC - Babinsa Terban Koramil 11/Warungasem,Kodim 0736/Batang,Serda Sugianto bersama Babinkantibmas Bripka Agus Setiawan melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Perangkat Desa Terban Kec Warungasem Kab.Batang,Kamis (17/05/2018) .
Bertempat dikantor Desa Terban,kegiatan itu dihadiri oleh beberapa Perangkat DesaTerban antara lain,H.Iman, Bpk Sutrisno,Hajah Ina R,Bpk wahyono dan Ibu Eva Mariyanti, kegiatan tersebut membahas tentang kerjasama dalam mengatasi segala permasalahan yang ada didesa dan menekankan tentang kewaspadaan terhadap aksi teror yang akhir akhir ini kerap terjadi dibeberapa daerah di indonesia.
Bertugas sebagai babinsa harus mampu berkomunikasi sosial dengan warga binaannya .Hakikat pengabdian seorang prajurit adalah dengan memberikan sesuatu yang terbaik bagi rakyat sesuai dengan jati dirinya sebagai tentara rakyat,tentara pejuang dan tentara yang profesional,demikian yang disampaikan "serda Sugianto.
Babinsa juga menyampaikan kepada Perangkat Desa,mari kita tingkatkan kewaspadaan kita terhadap aksi teror yang ramai dimedia akhir akhir ini,untuk itu kita harus persempit ruang geraknya,kita data semua warga pendatang yang masuk desa kita jangan sampai kita kecolongan,jangan sungkan-sungkan jika ada suatu permasalahan atau kejadian yang terjadi didesa segera hubungi babinsa atau babinkantibmas,mari kita selesaikan segala permasalahan bersama sama."pungkasnya."
H.Iman selaku Perangkat Desa tertua yang mewakili Kades, juga menyampaikan bahwa komunikasi yang baik akan sangat membantu dalam menyelesaikan setiap permasalahan yang ada. Permasalahan yang menonjol di media akhir akhir ini adalah terorisme dan narkoba,kita warga desa terban berharap tiga pilar Babinsa,Babinkantibmas dan Kepala Desa ini dapat bekerjasama dengan baik untuk antisipasi hal tersebut ."pintanya."
Kegiatan Komsos juga merupakan momentum untuk mempererat jalinan silahturahmi,meningkatkan koordinasi dan membangun komunikasi antara Babinsa,Babinkantibmas dengan warga binaannya sehingga terbangun hubungan yang baik untuk saling membantu dan saling mengisi,sehingga akan tercipta hubungan yang harmonis diantara tiga pilar Babinsa,Babinkantibmas dan Kepala Desa."pungkasnya.(Pen-0736)