Bupati Aceh Tamiang Hadiri Penyerahan Bantuan BKAK




Aceh Tamiang, IMCBadan Kerjasama Antara Kampung (BKAK) Kecamatan Karang Baru, Kabupaten Aceh Tamiang menyalurkan bantuan kepada masyarakat kurang mampu.

Penyaluran bantuan tersebut bertempat di Kantor BKAK yang berlokasi di Kampung Johar Aceh Tamiang Rabu (6/4/2022) dan langsung dibagikan Bupati Aceh Tamiang H. Mursil, SH. Mkn.

Sembako tersebut merupakan surplus dari UPK (Unit Pelaksana Kegiatan) sebesar 15% yang diperuntukkan untuk masyarakat miskin di 30 kampung di Kecamatan Karang Baru.

Adapun bantuan yang diberikan yaitu masing-masing kampung mendapatkan 63 kg gula dan 38 liter minyak makan dengan mekanisme pemberian bantuan sesuai dengan kebijakan dari kampung masing-masing.

“Dengan adanya BKAK sebagai lembaga penyalur pinjaman kepada masyarakat, selain membantu masyarakat. BKAK merupakan pahlawan ekonomi Aceh Tamiang,” sebut Bupati Mursil saat menghadiri peresmian Kantor Badan Kerjasama Antar Kampung (BKAK) Kecamatan Karang Baru, tahun lalu.

Ia menyampaikan terima kasih kepada BKAK yang telah banyak membantu pemerintah dalam membantu perekonomian masyarakat.

“Mari kita semua mendukung BKAK ini agar bisa menjadi motor penggerak perekonomian masyarakat kita,” ucapnya.

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال