Kodim 0703 Cilacap Gelar Komsos Dengan Aparat Pemerintah Semester I Tahun 2021

Cilacap | Jateng, IMC - Dalam rangka pembinaan teritorial khususnya Bidang Komunikasi Sosial guna menjalin silaturahmi dengan unsur nomenklatur perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Cilacap, Kodim 0703 Cilacap menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Aparat Pemerintah (Appem) Semester I tahun 2021, bertempat di Aula Satya Kartika Kodim, Jln. Jenderal Sudirman No. D-1 Cilacap, Kamis  (17/6).

Kegiatan yang mengusung tema "Sinergi Aparat Pemerintah Membangun Imunitas Bangsa Untuk NKRI", dihadiri Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 0703 Cilacap Kapten Inf Saidin beserta Staf, para Danramil jajaran, dan perwakilan ASN/ perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Cilacap.

Dalam sambutanya Dandim 0703 Cilacap Letkol Inf Andi Afandi, S.I.P yang disampaikan Pasiter mengatakan pembinaan komunikasi sosial secara umum dilakukan dengan seluruh komponen bangsa melalui kegiatan komsos dengan masyarakat, komsos dengan aparat pemerintah, komsos dengan Keluarga Besar (KB) TNI dan komsos dengan komponen masyarakat.

"Adapun tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk memelihara dan meningkatkan keeratan hubungan antara TNI dalam hal ini Kodim 0703 Cilacap dengan aparat pemerintah untuk kepentingan pertahanan negara. Sedangkan sasaran yang ingin dicapai yaitu tercapainya pemahaman tentang pertahanan negara sehingga diharapkan mampu meningkatkan daya tangkal dalam rangka memantapkan ketahanan wilayah," katanya.

Secara rinci, tujuan kegiatan komunikasi sosial dengan aparat pemerintahan yaitu memberikan pemahaman dan menyamakan persepsi tentang pemberdayaan wilayah darat kepada segenap aparat pemerintah di Kabupaten Cilacap guna mewujudkan ruang, alat dan kondisi juang (RAK) yang tangguh dalam rangka sistem pertahanan semesta.

"Kami berharap dengan kegiatan ini dapat terserap informasi, petunjuk dan kebijakan pimpinan TNI AD dikaitkan dengan kondisi terkini sehingga tercapai keterpaduan dalam berbagai hal terutama tindakan dalam pelaksanaan tugas di lapangan," jelas Dandim.

Dalam kegiatan itu disampaikan beberapa materi startegis antara lain terkait corona virus disease (Covid) 19 oleh dr. Eti Putranti, MM dari Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap, materi tentang Dasar-dasar Kebijakan KASAD oleh Danramil 05/ Nusawungu Kapten Cba M. Isa Saefudin dan materi tentang Kebhinekaan oleh Danramil 12/Kedungreja Kapten Inf Tasino dan materi lainya.

(Oke-Sty)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال