Sinergitas Koramil Kedungreja Menjaga Kesenian Ronggeng Ibing


Cilacap | Jateng, IMC - Pelda Mislam Batituud Koramil12/Kedungreja, Kodim 0703/Cilacap dan Babinsa Serda Hamdan P. bersama  Satpol PP, Linmas serta ormas PP bersinergi melakukan  pemantauan wilayah sekaligus pembinaaan teritorial saat pengamanan hiburan Ronggeng seni ibing dari desa Karangsari,  Kecamatan Padaherang, Kabupaten Pangandaran, yang digelar di Dusun Kalenwedi RW. 01 RW. 01 Desa Cimrutu Kecamatan Patimuan, Kabupaten Cilacap,  Selasa (8/1).

Kemajemukan budaya masyarakat di wilayah Cilacap bagian barat seperti halnya Kecamatan Patimuan sangat kental dengan nuansa Sunda. Menjaga kelesetarian budaya nusantara merupakan suatu kewajiban bersama, salah satunya kesenian Ronggeng Ibing, ini adalah kekayaan budaya bangsa Indonesia dari Jawa Barat.


"Pada hakekatnya kesenian ini adalah seni Ibing (Joged rame - rame satu arah dan posisinya melingkar dan mennyambung),  disitu terlihat unik karena pesertanya baik pria, wanita, tua maupun muda berjoged satu irama berputar keliling bergantian tempat  dengan dipandu suara kendang Jaipong ciri khas Sunda", ungkap Pelda Mislam.

Sebagai aparat Komando kewilayahan, kami terus bersinergi dengan seluruh komponen baik Pemerintah Desa, Kepolisian, Satpol PP, Linmas dan Ormas Pemuda Pancasila, sekaligus untuk mempererat silaturahmi dan komunikasi sosial. Terlihat kebersamaan ini pada saat pengamanan hiburan Ronggeng pada malam hari ini yang dihadiri oleh 75 orang," jelas Pelda Mislam.

(Ek/Sutaryo)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال