Serda Wiko Andriyanto : Pengaspalan Jalan Sepanjang 743 Meter Dikerjakan Gotong royong


Cilacap | Jateng, IMC - Dalam rangka membudayakan lingkungan warga binaan yang kompak, Babinsa Koramil 05/Nusawungu, Serda Wiko Andriyanto bersama aparat desa dan masyarakat laksanakan kerja bakti pengaspalan jalan sepanjang 743 meter di Dusun Mlipak Rt. 02 Rw. 09, Desa Danasri Lor Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap, Minggu (13/01/19).

Kegiatan tersebut juga untuk menjalin komunikasi antara babinsa dan masyarakat di wilayah desa binaan sekaligus untuk mengajak masyarakat untuk saling bekerjasama demi mewudkan pembangunan desa.
Kerja bakti kali ini dengan sasaran pengaspalan jalan sepanjang 743 meter.

"Selain mengajak warga ikut menciptakan kekompakan, ini juga membudayakan tradisi gotong royong yang bertujuan untuk kepentingan bersama serta menjalin tali silaturahmi," kata Babinsa Serda Wiko Andriyanto.

"Kegiatan ini dilaksanakan demi kebersamaan serta untuk menumbuhkan rasa gotong royong bersama masyarakat." Imbuhnya.

Nurohman, salah seorang warga Desa Danasri Lor mengatakan, kami mengucapkan banyak terimakasih kepada Koramil 05/Nusawungu khususnya Babinsa yang bersedia bersama-sama dengan warga ikut membantu pengaspalan jalan desa kami.

Menurut dia, "kehadiran TNI merupakan motivasi tersendiri bagi warga masyarakat Desa Danasri Lor untuk menjadi lebih semangat dalam melaksanakan kerja bakti pengaspalan jalan ini," ungkap Nurohman.

(Sutaryo)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال