Seluruh TNI Jajaran Kodim 0703/Cilacap Disiagakan Untuk Pengamanan Natal



Cilacap | Jateng, IMC  - Merespon momentum religi bagi umat Kristen pada perayaan Natal, Kodim 0703/Cilacap dan Jajarannya melakukan pengamanan Natal se Kabupaten Cilacap. Dipimpin langsung Dandim Cilacap Letkol Inf Wahyo Yuniartoto, S.E M.Tr (Han) memantau langsung kondisi terkini perayaan Natal, Selasa (25/12).

Letkol Inf Wahyo Yuniartoto, S.E M.Tr (Han) mengkonfirmasikan, ada 18 Koramil melakukan  pengamanan Natal yang tersebar di wilayah Teritorial Kodim 0703/Cilacap. Kodim Cilacap juga menyiagakan personilnya diseluruh Koramil - Koramil Jajarannya, sebagai langkah antisipatif perayaan  Natal yang berlangsung Selasa, 25 Desember 2018 ini.

"Sampai detik ini dari pengamatan kami, kondisi  wilayah Teritorial Kodim 0703/Cilacap berjalan aman dan Kondusif," terangnya.

Menanggapi kondisi terkini di Cilacap, letkol Inf Wahyo Yuniartoto menghimbau kepada seluruh anggota Jajarannya  yang bergabung bersama Polri, untuk senantiasa memperhatikan faktor keamanan. Dandim pun menjamin keamanan dan kenyamanan umat Kristiani selama menjalankan perayaan Natal 2018.

Dan kami memberi pesan umat Kristiani silakan beribadah senyaman - nyamannya. Insya Allah dari pemerintah Kabupaten Cilacap, Dandim, Kapolres akan menjamin urusan keamanan dan kenyamanan. "Silakan laporkan juga kalau ada hal-hal yang meresahkan atau kurang nyaman." Tandas Dandim Cilacap.

(Sutaryo)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال