Tiupan Sangkakala TNI Brebes, Tanda Penghormatan Terakhir Kepada Pahlawan Asli Bumiayu Yang Dimakamkan Secara Militer

Brebes | Jateng, IMC  Abdi negara Kepolisian asal Kota Bumiayu yang gugur dalam menjalankan tugas negara, gugur dalam kerusuhan Napiter di Mako Brimob Jakarta pada hari Rabu (9/5/18), disemayamkan dan dimakamkan secara militer di Taman Makam Pahlawan Kusumatama II Brebes, Desa Jatisawit Kecamatan Bumiayu. Kamis (10/518).   

Data personel.

Adalah Ipda Yudi Rospuji Siswanto, SH NRP 77120268, anggota Mako Brimob Jakarta (Densus 88), yang meninggal dalam tugas saat kerusuhan ratusan Napiter terjadi. Almarhum lahir di Brebes, 19 Desember 1977 dengan meninggalkan seorang Isteri atas nama Lut Hidayah beserta 3 orang anak (Yudha Kafin Bachtiar kelas 1 SMA, Kirani Arhaya Sulki kelas 1 SD dan seorang Balita bernama Wirastra Kaniaga Rahma. Tanda jasa yang dimiliki adalah Satya Lencana Kesetiaan VIII Tahun dan Satya Lencana Kesetiaan XVI Tahun.

Berdasarkan pertimbangan, yang bersangkutan gugur dalam pelaksanaan tugas pengamanan Napiter teroris, maka Ipda Yudi mendapatkan penghormatan dari negara dengan sipersemayamkan secara militer dan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan, di TMP II Brebes, Desa Jatisawit Kecamatan Bumiayu, kota asal putra daerah Brebes tersebut.   

Kapolda Jateng Irup Upacara Militer.

Bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) adalah Kapolda Jateng, Irjen Polisi Drs. Condro Kirono dan sebagai Komandan Upacara adalah Wakapolres Brebes, Kompol Wahyudi SH. Penghormatan kepada pahlawan bangsa ini, juga dihadiri 2000 orang pelayat yang ikut mengantarkan ke tempat pemakaman dan untuk memberikan penghormatan terakhir. Para Prajurit Korsik TNI Kodim 0713 Brebes, juga melaksanakan tugasnya dengan meniup sangkakala serta menabuh genderang tanda penghormatan militer kepada jenazah.  

Disampaikan Kapolda Jateng dalam amanatnya, “Saya mewakili seluruh keluarga besar Polri, turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya Almarhum sebagai anggota Polri Abdi Negara, yang telah mengabdikan diri kepada negara, selama dinas dari tahun 1997 sampai kemarin gugur saat menjalalni perawatan di Rumah Sakit Jakarta. Dalam menjalankan tugas negara saat mengamankan kerusuhan ratusan Napiter terjadi di Mako Brimob Jakarta, Ipda Yudi Rospuji Siswanto adalah pahlawan negara” terangnya.

“Mudah-mudahan, semua amal kebaikan yang telah dilakukan Almarhum selama hidup dan menjalankan tugas, diterima disisi Allah SWT. Untuk keluarga yang di tinggalkanya, semoga tetap kuat dan selalu tabah menerima kenyataan, karena pada hakekatnya semua mahluk yang hidup akan meninggal dan kembali kepada-Nya. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh takziah dari masyarakat maupun dari TNI yang telah membantu dan mengantarkan Almarhum sampai di persemayaman terakhir. Semoga ini menjadi amal kebaikan bersama” pungkas Condro.

Upacara ini juga dihadiri antara lain : Dandim 0713 Brebes Letkol Infanteri Ahmad Hadi Hariono yang mewakili Pangdam IV Diponegoro dan Danrem 071 Wijaya Kusuma, Kapolres Brebes AKBP Sugiarto, Para Danramil wilayah selatan dan para anggotanya jajaran Kodim 0713 Brebes, Para Kapolsek dan jajaran Polres Brebes, Anggota Yonif 405/Surya Kusuma, Para Ormas wilayah Kecamatan Bumiayu baik dari FKPPI, Pemuda Pancasila maupun Banser, Kokam dan Masyarakat Desa Penggarutan Bumiayu dan sekitarnya.

Acara dimulai pukul 09.00 WIB dan diakhiri 11.45 WIB. Rombongan Kapolda Jateng selanjutnya meninggalkan Kota Bumiayu menuju Semarang dengan menggunakan Heli dari Polda Jateng. (Aan-red).

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال