Antisipasi Banjir Di Musim Hujan, Babinsa Koramil Karangpucung bersama Warga Normalkan Sungai Penglanjan



Cilacap, IMC - Babinsa Gunungtelu Koramil 15/Karangpucung, Kodim 0703/Cilacap, Pelda Ngudi Mulyo melakukan kerja bhakti bersama warga masyarakat untuk normalisasi sungai di Sungai Penglanjan, Desa Gunungtelu Rt. 02 Rw. 01, Kecamatan Karangpucung, Kabupaten Cilacap.


"Normalisasi sungai penglanjan sepanjang 100 meter, lebar 3 meter ini  dilaksanakan karena Sungai Penglanjan telah mengalami penyempitan dan pendangkalan, 
sehingga jika musim penghujan nanti sangat memungkinkan terjadinya air yang meluap mengakibatkan banjir," kata Pelda Ngudi Mulyo, Sabtu (16/09).

"Pada kesempatan tersebut Babinsa Pelda Ngudi Mulyo menyampaikan, Inilah saat yang tepat pada musim kemarau untuk segera melakukan penggalian sungai karena debit air sangat sedikit dan agar prosesnya lebih mudah dan lebih cepat," terangnya.


Kadus Gunungtelu Darlam mengakui Babinsa yang senantiasa memantau dan membantu kegiatan warga termasuk pada kegiatan normalisasi Sungai Penglanjan ini sangat memberikan motifasi warga setempat dalam melakukan kerja bhakti.

"Kami berharap dengan normalisasi sungai ini dapat melancarkan aliran sungai dan dan mampu menampung debit air yang lebih banyak sehingga nanti saat musim hujan tidak menyebabkan luapan air ke sawah atau ke pemukiman warga," pungkas Darlam.


Penulis : S.PendimClp
Editor : Valentino h

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال