Jakarta, IMC – Sebanyak 114 pria tanpa busana diamankan polisi dalam operasi gabungan Polres
Jakarta Utara dan Polsek Kelapa Gading di tempat fitness daerah Kelapa Gading
Jakarta Utara, Minggu malam, 21 Mei 2017.
Lokasi Penggrebekan dilakukan di sebuah ruko Permata Kelapa
gading. Ratusan pria telanjang digerebek lantaran ditengarai melakukan kegiatan
porno aksi yakni pesta seks sesama pria (pesta gay).
Menurut Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara AKBP
Nasriadi bahwa total 144 pria yang diamankan dalam keadaan telanjang.
"Kami melakukan
penggerebekan di Gym Atlantis Ruko Permata Kelapa Gading. Aksi pesta gay
tersebut sudah dimulai sejak pukul 19.30," katanya dalam siaran pers,
Senin, 22 Mei 2017.
Menurutnya, ratusan pria
gay tersebut menggelar
acara bertajuk The Wild One, dan digelar
dengan tiga bentuk kegiatan dalam ruko tiga lantai tersebut.
Ruko tiga lantai yang sejatinya digunakan untuk fitness
center, ternyata digunakan untuk pesta seks dan tarian telanjang.
"Lantai pertama untuk
fitnes, lantai kedua untuk striptease kaum gay dan lantai tiga untuk area
spa dan berendam serta melakukan aktivitas homo seksual," kata Kasat
Reskrim.
Petugas Kepolisian akan melakukan tes urine terhadap 114 pria
yang diamankan dalam pesta gay di ruko permata di Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Hal ini dilakukan
untuk melihat adanya indikasi penggunaan narkoba oleh ke 114 pria yang
terjaring dalam penggerebekan tersebut. (red)
Tags
Jabodetabek