Magetan, (pewarta) – Guna mempererat silaturrahim dan mendekatkan diri pada masyarakat, Pemerintah Desa Bayem Wetan gelar pengajian peringatan Isro Mi’roj 1438 H, yang bertempat di halaman kantor balai Desa Bayem Wetan. Senin 1/5/2017
Hadir dalam peringatan tersebut Kepala Desa Bayem beserta perangkat, warga masyarakat bayem wetan dan sekitarnya dengan pembicara KH. Gusnul Mubaroh dari Temboro denagn iringan Hadroh Ibu – ibu jamaah Yasinan Desa Bayem Wetan.
Peringatan Isro Mi’roj yang selalu diperingati umat islam pada bulan Rajab mempunyai makna yang sangat dalam dan luas. Dalam Peringatan tersebut bertujuan untuk mempererat silaturahmi, juga untuk menjaga kerukunan antar warga dengan pemerintah Desa Bayem Wetan khususnya dan antar warga masyarakat pada umumnya.
Hal tersebut senada yang dikatakan Kepala Desa Bayem Wetan Sutiyadi saat memberikan sambutan ” dalam peringatan Isro Mi’roj ini mari kita tingkatkan kerukunan baik warga dengan pemerintah desa ataupun antar warga, dan untuk kemajuan desa saya mengajak mari kita saling bekerja gotong royong untuk mencapai kemajuan desa yang kita inginkan bersama, dan bila ada keluh kesah dari seluruh warga maka sampaikanlah pada kami (Pemdes) agar segera bisa diatasi permasalahanya dan ditindak lanjuti secepatnya”. pungkasnya. (HR)