Launching Gerakan Pangan Murah

 







Aceh Tamiang, IMC - Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Tamiang, Drs. Asra mewakili Pj. Bupati menghadiri acara Launching Gerakan Pangan Murah (GPM) Serentak Nasional Tahun 2023 secara virtual melalui Video Conference bertempat di Aula Kantor Camat Rantau, Senin (26/06/23). Dalam kegiatan tersebut tampak Sekda Asra didampingi oleh Ketua DPRK Suprianto, Kepala Dinas Pangan Kelautan dan Perikanan, Asma’i, Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah dan Perindustrian, Ibnu Azis dan perwakilan dari Unsur Forkopimda.


Gerakan Pangan Murah (GPM) ) Serentak Nasional Tahun 2023 yang diinisiasi oleh Badan Pangan Nasional ini dilaksanakan di 342 titik di 301 Kabupaten /Kota seluruh Indonesia, dipusatkan di Hotel Borobudur Jakarta. Kegiatan ini juga diikuti oleh berbagai lembaga pemerintah dan kementerian terkait diantaranya Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Perdagangan, Kementerian Pertanian, Kementerian Keuangan, Bank Indonesia, Deputi Kemenko Perekonomian, Bulog, dan BUMN.


GPM serentak Nasional ini dimaksudkan untuk menjaga kestabilan harga dan ketersediaan pasokan kebutuhan pangan menjelang Idul Adha. Bertempat di Halaman Kantor Camat Rantau, Ratusan masyarakat memadati lokasi untuk bergantian membeli paketan pangan murah. Dalam satu paketan tersebut berisikan beras 5 kg seharga Rp.40.000 ; gula 2 kg seharga Rp.20.000; minyak goreng 2 liter seharga Rp.30.000 dan telur 1 papan seharga Rp. 44.000.


Usai mengikuti Vidcon GPM Serentak Nasional, Sekda Asra didampingi Camat Rantau M. Hans Martha Kesuma secara simbolis menyerahkan paketan pangan murah kepada warga sebagai petanda, GPM Serentak Nasional telah dilaksanakan di daerah.

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال