Kodim 0713/Brebes Doa Bersama 171717



Brebes, IMC - Pukul 17.00 WIB di seluruh wilayah Kab. Brebes menjadi saksi para anak bangsa Brebes dalam menjaga keutuhan NKRI sekaligus mensyukuri HUT Kemerdekaan RI Ke-72 dengan menggelar Aksi Doa Bersama 171717, Kamis (17/08/17).

Doa untuk bangsa ini bertemakan “Indonesia Lebih Kasih Sayang” yang diselenggarakan oleh Kodim 0713/Brebes dengan Ketua Panitia Penyelenggara Dandim 0713/Brebes Letkol Inf Ahmad Hadi Hariono.

Untuk di Kec. Brebes Doa 171717 dilaksanakan di Masjid Agung Brebes, sebelumnya dilaksanakan pembacaan Ayat Suci Al Quran 30 jus oleh 20 orang secara bersamaan yang dipimpin oleh Ustadz Jainal Mustaqin dari Kauman Brebes. 

Hadir di Masjid Agung Brebes ini antara lain Bupati Brebes Hj. Izda Prianti, SE., Dandim 0713/Brebes Letkol Inf Ahmad Hadi Hariono beserta Ketua Persit KCK Cab. XXIII Dim 0713/Brebes Ny. Febriyanti Ahmad Hadi Hariono, Kalpores Brebes AKBP Sugiarto, SH., SIK., M.Si., Ketua DPRD Kab. Brebes yang diwakili Bpk. Teguh Turmudi (dari Fraksi Golkar), Kasdim 0713/Brebes Mayor Inf Ustadi Rahmad, KH. Subhan Makmum Pengasuh Ponpes Assalafiah Luwungragi Kec. Bulakamba, Drs KH. Rosidi Imam Masjid Agung Brebes, Para SKPD Pemkab. Brebes serta seluruh hadirin dan tamu undangan yang dating untuk mendoakan keutuhan NKRI.

Dalam kesempatannya Dandim 0713/Brebes Letkol Inf Ahmad Hadi Hariono yang membacakan amanat Panglima TNI antara lain mengajak kita untuk selalu bersyukur akan nikmat kemerdekaan yang telah kita nikmati bersama selama 72 tahun hingga saat ini, kita tidak hanya dikarunia kemerdekaan akan tetapi kita dilahirkan sebagai bangsa patriot, petarung dan sekaligus bangsa pemenang, walaupun karunia ini harus dicapai melalui perjuangan darah dan air mata dari seluruh anak bangsa kita pada saat perjuangan kemerdekaan dulu. Para Pejuang dulu percaya kepada kemampuan  bangsa sendiri meskipun dengan persenjataan yang seadanya, menggelorakan semangat senasip sepenanggungan gan gotong royong sehingga memunculkan energi sosial yang dasyat dengan kobaran semangat "Merdeka atau Mati". 

Energi sosial tersebut dapat muncul karena adanya kekuatan dari seluruh komponen dan dikobarkan melalui para pemimpin/tokoh masing-masing agama (Para Ulama, Kyai, Habaib, Pendeta/Pastur, Pinandita, Bhiksu) maupun para tokoh nasional yang dilandasi semangat persatuan dan keinginan besar dalam merebut kemerdekaan, para tokoh inilah yang merupakan senjata pamungkas dalam mendobrak belenggu penjajahan dan meraih kemerdekaan. 

Dengan Indonesia yang lebih kasih sayang, diharapkan kita semua makin saling mengasihi dan menyayangi dalam keberagaman. Kita semua tentu juga berdoa semoga kebersamaan dan ikatan yang sangat kuat ini akan menjadi landasan yang kokoh sekaligus menggelorakan kembali semangat persatuan dan kesatuan diantara seluruh warga bangsa Indonesia.

Doa 171717 di seluruh wilayah Brebes, bagi yang beragama Islam diakhiri dengan Sholat Magrib dan dzikir bersama, untuk umat Kristen dan Katholik melaksanakan Misa 17 Agustus di gereja sedangkan untuk Hindu dan Budha melaksanakannya di Klenteng/Vihara. 

Kesemuanya sama-sama mendoakan agar tidak terjadi perselisihan antar umat beragama dan untuk lebih menimbulkan rasa kasih saying, bila setiap warga bangsa saling menyayangi dan menghormati, maka keutuhan NKRI akan terjaga.

Seperti diketahui, bahwa dalam mensukseskan Aksi 171717 diseluruh wilayah Brebes, sebelumnya dilakukan sosialisasi kepada masyarakat serta dengan pemasangan spanduk/banner diberbagai tempat strategis tentang seruan dan ajakan Doa Bersama 171717. (Teguh)

Laporan Wartawan IMC Brebes Tegal Teguh Andi Sasono

Editor Khusnul

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال