6 (enam) Kriteria untuk Menjadi Orang yang Mendapatkan Kemenangan di Yaumil Mahsyar


Kota Langsa – Aceh , IMC - Wakil Ketua I MPU langsa, Dr Tgk H Zulkarnain MA dalam ceramah rutin ba'da Shubuh di Masjid Baiturrahim Desa Paya Bujoek Seuleumak Kota Langsa-Aceh pada tanggal 8 April 2017 menyampaikan tausiah dengan judul 6 (enam) kriteria untuk menjadi orang yang mendapatkan kemenangan di Yaumil Mahsyar.
Kriteria tersebut Allah sampai dengan gamblang dan jelas dalam Al-Quran Surat Al-Mu'minun:  ayat 1-11.
Allah menjelaskan bahwa ummat Islam akan memperoleh keberuntungan sesuai dengan firman Allah dalam Surat  Al-Mu'minun: Ayat 1, yang artinya "Sungguh beruntung orang-orang yang beriman".
Menurut Ustaz Zulkarnaen, bahwa orang-orang yang beriman itu pasti sukses dalam kehidupan di dunia dan di akhirat, ini merupakan berita yang akurat karena Allah yang menyampaikannya dalam Al-Quran.
Pada ayat-ayat 2-8 surat Al-Mu'minun, Allah menjelaskan bahwa ada persyaratan untuk mendapatkan keberuntungan dan mendapatkan kemenangan.
Adapun 6 kriteria itu adalah:
1. Khusuk dalam sholat
Allah SWT berfirman yang artinya:
"(yaitu) orang yang khusyuk dalam sholatnya," (QS. Al-Mu'minun: Ayat 2)
menurut Ustaz Zulkarnaen, ada 3 syarat yang harus dipenuhi sehingga kita bisa memperoleh kekhusyukan dalam sholat, yaitu: (1). Harus merendah, artinya dalam sholat dia merendahkan diri dihadapan Allah, ; (2). Harus tunduk, artinya dalam sholat harus tunduk melihat ke tempat sujud; (3). Harus tenang, artinya dalam sholat tidak boleh ada gerakan lain diluar gerakan sholat.
Orang yang terpanggil untuk menegakkan sholat fardhu adalah orang yang khusyuk karena dia tunduk pada ketetapan/perintah Allah. Seorang hamba Allah yang khusyuk dalam sholat adalah dia tercegah dari melakukan perbuatan mungkar, Ujar Ustaz Zulkarnaen.
2. Menghindari dan tidak melakukan perbuatan sia sia
Allah SWT berfirman yang artinya:"dan orang yang menjauhkan diri dari (perbuatan dan perkataan) yang tidak berguna,"(QS. Al-Mu'minun: Ayat 3).
Ustad Zulkarnaen mengatakan, perbuatan sia-sia seperti menghabiskan waktu di warung kopi dapat melalaikan kita dari beribadah, seandainya kita dapat memanfaatkan waktu dengan efektif, tentu banyak ibadah-ibadah sunat bisa dikerjakan, misalnya sholat sunat, membaca Al-Quran, i'tiqaf di masjid atau membantu orang lain yang mengalami kesusahan.
3. Menunaikan Zakat
Allah SWT berfirman yang artinya: "dan orang yang menunaikan zakat," (QS. Al-Mu'minun: Ayat 4)
Ustaz Zulkarnaen mengingatkan bahwa jika kita sebagai pribadi muslim yang beriman, tentu kita harus melaksanakan perintah Allah untuk membayar zakat, baik itu zakat fitrah maupun zakat harta. Ketika kita patuh kepada Allah, maka Allah akan memasukkan kita kedalam kelompok orang yang beruntung di akhirat kelak.
4. Tidak  berzina
Allah SWT berfirman yang artinya:"dan orang yang memelihara kemaluannya," (QS. Al-Mu'minun: Ayat 5), "kecuali terhadap istri-istri mereka atau hamba sahaya yang mereka miliki; maka sesungguhnya mereka tidak tercela."(QS. Al-Mu'minun: Ayat 6) dan  "Tetapi barang siapa mencari di balik itu (zina, dan sebagainya), maka mereka itulah orang-orang yang melampaui batas." (QS. Al-Mu'minun: Ayat 7).
5. Menjaga amanah dan janji
Allah SWT berfirman yang artinya:"Dan (sungguh beruntung) orang yang memelihara amanah-amanah dan janjinya," (QS. Al-Mu'minun: Ayat 8)
6. Menjaga Sholat
Allah SWT berfirman yang artinya:"serta orang yang memelihara sholatnya."(QS. Al-Mu'minun: Ayat 9)
Sholat harus dijaga, karena ibarat makhluk hidup, jika tidak dipelihara maka sholat akan pergi dari sisi kita. Sholat adalah yang paling penting, sehingga begitu tiba waktu sholat maka segera laksanakan sholat, ujar Ustaz Zulkarnaen.
Hadirin semuanya, Setelah 6 syarat terpenuhi, maka Allah memberikan gambaran orang yang meraih kemenangan yaitu mendapatkan Surga Firdaus: sesuai dengan firman Allah yang artinya:"Mereka itulah orang yang akan mewarisi," (QS. Al-Mu'minun: Ayat 10) dan "(yakni) yang akan mewarisi (Surga) Firdaus. Mereka kekal di dalamnya." (QS. Al-Mu'minun: Ayat 11)
Mengakhiri  ceramahnya DR Zulkarnaen mengingatkan bahwa jika kita melaksanakan sholat, maka jangan lupa berdoa dan mintalah agar dimasukkan dalam Surga Firdaus oleh Allah. Dalam Hadis yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari dan Imam Muslim, Rasul mengatakan kalau kamu minta surga pada Allah, maka mintalah surga Firdaus, karena Firdaus adalah surga yang paling tinggi dan letaknya ditengah-tengah surga yang lain, dan dari padanya mengalir air sungai di dalam surga, dan dari atas surga Firdaus itulah Arasy Allah.
Semoga kita menjadi orang- orang yang beruntung ketika kelak kita kembali kepada Allah, Aamiin ya Rabbal 'alamin (TIF)
Penulis : T. Iskandar Faisal, M.Kes.

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال