Letkol Inf Jadi S.I.P, Dandim 0312 Padang Resmikan Kampung Pancasila di RW 6 Kelurahan Parupuk Tabing, Kota Padang

 

Padang, IMC - Komando Distrik Militer (Kodim) 0312/Padang menggelar Peresmian Kampung Pancasila yang berada di RW 6 Kelurahan Parupuk Tabing, Kecamatan Koto Tangah Kota Padang, Kamis (17/3/2022).


Pada kesempatan itu, Dandim 0312/Padang Letkol Inf JADI, S.I.P menyampaikan bahwa Kampung Pancasila sendiri dibentuk dengan tujuan untuk meningkatkan kembali kerukunan dan sikap toleransi antar umat beragama, Dengan Kerukunan dan Toleransi antar sesama, tentunya akan menjadikan lingkungan kita sebagai Kampung yang tentram, aman dan Kondusif, serta selalu menjunjung tinggi nilai-nilai Kepancasilaan,” Ucap Dandim.


Usai memberikan sambutan, Dandim 0312/Padang Letkol Inf Jadi S.I.P melaksanakan Pemotongan Pita sebagai resminya pembentukan Kampung Pancasila DI RW 6 kelurahan parupuk Tabing, Kecamatan Koto tangah, Kota Padang.


Diakhir kegiatan, juga dilaksanakan Peninjauan Kegiatan Kreatifitas Budaya, Kreatifitas Pendidikan dan Lukisan Mural Kampung Pancasila.


Dalam Kegiatan Turut Hadir Danramil 06/ Koto Tangah Beserta Jajaran, Camat Koto Tangah Beserta Jajaran, Lurah Parupuk Tabing Beserta Jajaran, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Adat Yang Berada di Lingkungan RW 6 Kelurahan Parupuk Tabing.


Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال