Gratis Bagi Warga Terdampak Banjir di Nusawungu Babinsa Bantu Nakes Berikan Pengobatan

 


Cilacap , Jateng | IMC - Dinas kesehatan dari UPTD Puskesmas I, Kerja sama dengan Tenaga Kesehatan Puskesmas Binangun dan RS Siaga Medika Banyumas, Selasa (22/3) berikan pelayanan pengobatan gratis kepada warga masyarakat yang terdampak luapan air sungai di wilayah Desa Nusawngu. 

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa Nusawungu Koramil 05/Nusawungu Serka Purnomo bersama Kepala Dusun Tohirin dan Samino memantau langsung ke 2 titik Pos pelayanan kesehatan yang sudah di tentukan di wilayah Desa Nusawungu yaitu di Dusun Nusadadi dan di Balai Desa Nusawungu.

Serka Purnomo mengungkapkan, pengobatan gratis yang dilaksanakan ini merupakan salah satu wujud pengabdian kepada masyarakat untuk meningkatkan kesehatan mereka akibat terdampak bencana alam banjir. Kegiatan pelayan kesehatan dilakukan secara suka rela, tanpa biaya kepada masyarakat di segala usia, mulai dari anak hingga lanjut usia (lansia)," Ungkapnya.

Dalam hal ini, tenaga kesehatan akan memeriksa setiap pasien dengan cara wawancara dan pemeriksaan fisik, memberikan konseling dan penyuluhan singkat terhadap pasien, menentukan diagnosis serta memberikan resep obat yang bersifat simptomatik sesuai dengan penyakitnya.  

Kegiatan pengobatan gratis ini memberikan suatu pelayanan preventif dan kuratif pada pasien. Preventif agar keluhan pasien dapat dicegah progresivitasnya dan kuratif untuk mengobati semaksimal mungkin setiap keluhan pasien. Dan selaku Babinsa, tentunya kita akan selalu berkomitmen dalam membantu kesulitan rakyat dan berbuat yang terbaik kepada masyarakat banyak" Pungkasnya.(Sty)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال