Bangka Barat, IMC -- Dalam rangka Serbuan Vaksinasi serta percepatan pemulihan covid -19, Letkol Inf Agung Wahyu Perkasa, S.Sos Kodim 0431/ Bangka Barat bersama jajarannya melaksanakan kegiatan pengamanan Vaksinasi Nasional Covid -19.
Kegiatan Serbuan Vaksinasi Massal TNI ini akan di gelar besok pagi Sabtu,( 10/07/2021).
Kegiatan ini dimulai dari pukul 08.00. s.d selesai yang bertempat di Makodim 0431/Babar. Jum'at, (09/07/2021).
Pengamanan kegiatan suntik Vaksin Covid -19 ini untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat agar dapat memberikan kekebalan serta imun tubuh yang sehat.
Vaksinator tenaga kesehatan yang di gunakan dari Puskesmas dan RSUD Sejiran Setason dengan persiapan 1000 dosis Vaksin.
Saat di jumpai awak media diruang kerjanya
Dandim 0431/ Babar Letkol Inf Agung Wahyu Perkasa,S.Sos menjelaskan bahwa kegiatan serbuan Vaksinasi TNI ini diperuntukkan bagi masyarakat kabupaten Bangka Barat yang belum pernah di Vaksin Covid -19.
Tahapan yang harus dilakukan oleh warga yang akan di Vaksin adalah , mendaftar didata sebagai peserta Vaksin,sceening pengecekan kelayakan Vaksinasi.
Pelaksanaan Vaksinasi oleh Nakes Puskesmas kecamatan, Observasi selama 30 menit lalu di berikan Paracetamol dan kartu Vaksin, ujar Dandim 0431/Babar.
Dandim juga menambahkan bahwa kegiatan Serbuan Vaksinasi tersebut merupakan Perintah dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.
Presiden melipat gandakan target Vaksinasi secara Nasional menjadi 2 juta Perhari," jelasnya.
Lebih lanjut Dandim juga menghimbau kepada Masyarakat selama pelaksanaan Suntik Vaksin besok tetap menerapkan Protokol Kesehatan.
( Tarmizi Yazid )