Inilah Pos Kamling Produk TMMD Sengkuyung Brebes di Salem


Brebes | Jateng, IMC – Pos Kamling merupakan salah satu paket komplit pembangunan Desa Ciputih, Kecamatan Salem, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah.

Tampak bangunan pos jaga yang berukuran 3x4 meter di Dusun Sundai RT. 01 RW. 03 dan Dusun Tangeran RT. 02 RW. 03, Desa Ciputih itu, kini telah berdiri kuat dengan cat berwarna hijau muda khas warna bangunan TNI-AD.

Disampaikan Danramil 13 Salem, Kapten Infanteri Iskandar Subkhi melalui Bati Tuud, Peltu Jahri, 2 unit pos kamling merupakan sasaran fisik tambahan di TMMD Sengkuyung tahap 1 Kodim 0713 ini.

“Pekerjaan yang dilakukan di kedua pos jaga di kedua dusun ini adalah renovasi bangunan lama,” ujarnya selepas foto bersama Kadus Sundai, Sarto, di Pos Kamling Sundai yang berada di dekat jembatan yang juga direnovasi melalui TMMD. Senin (28/6/2021).

Menurutnya, bangunan baru yang dikerjakan oleh teknisi Bangunan Kodim bersama warga setempat itu diharapkan dapat memotivasi warga untuk lebih aktif lagi ronda malam demi kondusifitas Kamtibmas khususnya di Sonday dan Tangeran.

“Peningkatan bangunan pos jaga itu juga merupakan upaya antisipasi dini terhadap potensi gangguan Kamtibmas dari orang asing yang berniat jahat yang masuk ke dusun,” tandasnya.

Selain itu, dengan aktifnya pos jaga maka dapat menambah pemasukan kas dusun melalui penarikan jimpitan untuk menambah pendanaan kegiatan-kegiatan sosial maupun pemuda.

Sementara itu Sarto, Kadus Sundai, mewakili warganya menyatakan terima kasih dan akan semaksimal mungkin membantu TNI-Polri dalam menjaga Kamtibmas di wilayah kedepannya.

Menurutnya, warna kombinasi hijau tua dan muda menjadikan pos jaga lebih sejuk, ditambah pemasangan lantai keramik akan menjadikan petugas jaga lebih nyaman saat melakukan tugasnya. (Aan/Red)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال