Korban Laka Laut di Pantai Jetis Nusawungu Cilacap Akhirnya Ditemukan

Cilacap | Jateng, IMC - Mayat seorang laki-laki di temukan warga di sebelah barat Groin/pemecah ombak Pantai Congot, Desa Jetis Kecamatan Nusawungu Kabupaten Cilacap, Rabu (28/4/21) sekitar pukul 08.00 WIB.

Menurut warga setempat, mayat tersebut merupakan korban laka laut di Pantai Congot Jetis pada hari Minggu tanggal 11 April 2021 yang lalu yang diketahui bernama Faisol Amin (29 th) warga Desa Bambusari RT.06 RW.1 Kecamatan Kajoran Kabupaten Magelang.

Penemuan mayat selanjutnya dilaporkan warga kepada Aparat Desa, Babinsa dan Tim SAR Jetis. Oleh warga, nelayan, Babinsa dan SAR Jetis mayat di masukkan kantong plastik dan dibuatkan peti jenazah untuk dibawa ke rumah duka. 

"Memang benar, sekitar pukul 08.00 WIB pagi tadi, telah ditemukan mayat laki laki yang hilang saat terjatuh di Pantai Congot beberapa hari yang lalu. Karena kondisi mayat sudah membengkak dan rusak, kita masukan ke kantong plastik dan dimasukan kedalam peti jenazah agar bisa kita kirim ke rumah duka," terang Babinsa Jetis Koramil 05/Nusawungu, Pelda Turut.

Selanjutnya sekitar pukul 11.30 WIB, jenazah di bawa kerumah duka di Desa Bambusari RT 06 RW 1 Kecamatan Kajoran Kabupaten Magelang dengan menggunakan mobil SAR Nopol H 9584 RG dengan melalui rute Jalan Raya Kebumen dan di kawal oleh beberapa anggota Tim SAR dari wilayah Kebumen dan Cilacap serta diikuti oleh anggota BUMDes Jetis dan Relawan.

Relawan yang hadir Kades Jetis H. Muharno, S.E., Babinsa Jetis Pelda Turut, Anggota Polsek Nusawungu Aiptu Pris Junianto, Ketua Rukun Nelayan Jetis Marimun, SAR Jetis dan Walet Perkasa serta Pokdar Kamtibmas Polsek Nusawungu.

(Urip/Sty)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال