Peduli Covid-19, Kasi Pidsus Kejari Sumba Barat Bersama Keluarga Bagikan Paket Sembako Kepada Warga Perantau Asal Nias


Sumba Barat,IMC-Pandemi Coronavirus ( Covid-19 ) masih terus melanda,sehingga berimbas kepada seluruh masyarakat. Membuat masyarakat sulit untuk mencari kebutuhan. Adanya pembatasan dalam melakukan kegiatan atau pekerjaan. Terlebih dirasakan masyarakat yang tidak memiliki pekerjaan tetap.
Imbas juga tidak luput dialami oleh beberapa Masyarakat Nias. Yang berdomisili di Wilayah Propinsi Nusa Tenggara Timur.

Secara khusus di wilayah Sumba Bagian Barat. Sama halnya seperti yang dialami oleh masyarakat lainnya.

Menanggapi hal itu Kepala Seksi Pidana Khusus ( Kasi Pidsus  ) Kejaksaan Negeri ( Kejari ) Sumba Barat Yasozisokhi Zebua, SH. secara pribadi bersama keluarga secara spontan tergugah hati untuk ikut membantu meringankan beban kehidupan warga khususnya warga perantau asal Nias.

Pada Sabtu, 2 Mei 2020 Zebua bersama keluarganya menyambangi rumah masyarakat Nias. Tak lain untuk berbagi kasih dengan memberikan bantuan. Berupa beberapa kebutuhan pokok atau sembako.

Disela pemberian bantuan bahan pokok, Kasi Pidsus Yasozisokhi Zebua menyampaikan bahwa ada beberapa kebutuhan pokok diberikan secara pribadi dan ala kadarnya.

"Sebagai tanda bahwa ikatan tali persaudaraan. Terutama di tanah rantau masih terjalin. Tentu janganlah dilihat dari nilainya. Ya tidak seberapa. Setidaknya cukup dilihat dari niat tulus. Puji Tuhan masih dapat berbagi. Berbagai dengan para saudara asal Nias diperantauan. Terlebih kepada saudara yang membutuhkan," tutur Zebua lewat washap, Minggu ( 3/5/2020 )

Sebagaimana di ketahui bahwa data yang terhimpun dari masyarakat Nias di Wilayah Sumba tidak terlalu banyak. Khususnya diwilayah Sumba Bagian Barat. Meliputi Kabupaten Sumba Barat, Kabupaten Sumba Barat Daya dan Kabupaten Sumba Tengah. Hanya belasan kepala keluarga saja. Mungkin masih ada yang lain. Akan tetapi masih belum bertemu langsung.

"Data terhimpun hanya yang diketahui. Tinggalnya pun satu kampung ya satu keluarga. Menyebar berjauhan jarak. Seperti di Wanukaka, Ombarade, Wanorita, Tanggaba, Mangana Aba, Waikelo dan Kodi Balaghar. Hampir rata – rata nikah dengan orang Sumba. Saudara perempuan dari Nias bersuami orang Sumba," ungkapnya.

Zebua katakan bahwa untuk wilayah Sumba, belum ada paguyuban atau organisasi masyarakat ( ormas ) Nias. Seandainya ada, pasti akan turut memperhatikan.

Dituturkan oleh Zebua. Dikenal cukup aktif dalam ormas kesukuan atau perkumpulan ( paguyuban ) masyarakat Nias.

"Dimana saja daerah tempat bertugas pasti aktif ikut serta. Seperti halnya saat tugas di Bengkulu. Dan saat tugas dibeberapa daerah di Papua. Yaitu Jayapura, Merauke dan Timika," terangnya.

Pada kesempatan ini Kasi Pidsus Kejari Sumba Barat Yasozisokhi Zebua, bersama keluarga. Memberikan beberapa kebutuhan pokok. Diantaranya beras, telur, mie instan, minyak goreng dan gula pasir. Tak ketinggalan, juga memberikan kebutuhan pokok lainnya.

Yasozisokhi Zebua dan keluarga berharap. Sekiranya beberapa kebutuhan pokok dapat bermanfaat meringankan beban kehidupan akibat pandemi Covid-19 yang melanda secara global.

Pihaknya bersama keluarga berpesan agar selalu tetap menjaga kesehatan dan kebersihan. Tetap ikuti protokol pencegahan Covid-19. Serta himbauan dari pemerintah dengan mencuci  tangan,pakai masker,jaga jarak dan tetap di rumah saja. ( Muzer )

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال