Madiun, IMC - Pengesahan warga IKS PI Kera Sakti angkatan ke 126/112
kembali digelar di padepokan Totong Kim Darto yang terletak di Desa Buduran
Kecamatan Wonoasri Kabupaten Madiun, Sebanyak 11.600 warga
dan pendekar ini di sahkan langsung oleh ketua
pusat iks pi kera sakti Drs. Bambang Sunarja, MA. Sabtu (29/02/2020)
Madiun adalah kampung pesilat hal ini terbukti dengan berbagai macam aliran pencak silat berdiri di madiun, salah satunya adalah aliran pencak silat IKS PI Kera Sakti yang nota bene adalah aliran kungfu yang berasal dari negeri tiongkok.
Perguruan silat IKS PI Kera Sakti ini di dirikan oleh Raden Totong Kiemdarto pada tahun 1980, sedangkan padepokan terletak di Desa Buduran, Kecamatan Wonoasri Kabupaten Madiun. Hal ini terlihat dari ribuan warga dan pendekar yang berbondong bondong dari seluruh penjuru nusantara datang ke padepokan, guna mengikuti prosesi pengesahan yang rutin digelar setiap empat bulan. Pengesahan 11.600 angkatan ke126/112 yang dihadiri jajaran pengurus pusat, pengurus cabang, para pelatih dan para warga pendekar yang tersebar di seluruh pelosok nusantara.
Ketua umum IKS PI Kera Sakti Drs. Bambang Sunarja, MA mengatakan sesuai ajaran yang adi luhung para warga pendekar baru harus memiliki jiwa ksatria dan budi pekerti yang luhur, bisa menjadi contoh yang baik di masyarakat umum setelah menerima ajaran – ajaran selama berlatih di perguruan, serta berperan aktif dalam mengembangkan ajaran perguruan.
Ia menjelaskan dalam
penerimaan anggota baru IKS PI Kera Sakti
tidak memandang dari suku, bangsa, ras, golongan maupun agama, semua dapat
menjadi anggota, dengan keberagaman ini diharapakan tetap aman dan damai. Iks benar – benar telah diterima masyarakat secara umum
sehingga setiap pengesahan empat bulan sekali selalu ada peningkatan
yang sangat signifikan baik kualitas maupun kuantitas dari para pendekar yang
ada .
Adapun tahapan
menjadi anggota iks pi Kera sakti yakni harus berlatih fisik selama 8 bulan,
setelah 8 bulan akan menyandang sabuk biru yaitu sebagai warga, setelah menjadi
warga minimal usia 16 tahun baru bisa mengikuti jenjang berikutnya menjadi
seorang pendekar atau warga tingkat dua dengan kurun waktu yang sama yaitu 8
bulan.
Ketua umum Iks Pi Kera Sakti menghimbau kepada semua jajaran
anggota IKS PI Kera Sakti selalu mendukung dari pada program pemerintah maupun
aparat keamanan untuk selalu menjaga ketertiban, ketentraman dan kedamaian di
lingkungan sendiri, dan masyarakat
Pengesahan angkatan 126/112 ini, para warga maupun pendekar diharapkan dapat menguasai
persilatan di seluruh penjuru tanah air maupun manca negara dengan strategi
tetap santun dan ramah terhadap siapapun juga supaya bisa di terima masyarakat
secara umum, dan tetap berpegang pada semboyan dimana kaki berpijak disitu
panji - panji akan berkibar bendera IKS PI Kera Sakti
(Isw/red)