Babinsa Kutowinangun Beri Materi Wasbang Dan Motivasi Belajar Anak


Kebumen, Jateng | IMC - Demi mendekatkan diri kepada seluruh elemen masyarakat dalam membangun mental masyarakat yang cerdas, disiplin dan memiliki sifat cinta tanah air, Bintara Pembina Desa (Babinsa) terus menggalakkan komunikasi sosial (Komsos) dengan memberikan wawasan kebangsaan dan motivasi belajar anak.

Serda Wahyu Babinsa Koramil 09/Kutowinangun, Kodim 0709/Kebumen sambangi SD Negeri 1 Tanjungmeru yang merupakan wilayah binaannya. Kedatangan Serda Wahyu tidak lain adalah untuk memberikan materi wawasan kebangsaan kepada para siswa yang dilaksanakan disela-sela jam belajar yang telah disetujui oleh pihak sekolah.

Para siswa tampak serius dan senang saat Babinsa menerangkan materi demi materi. Babinsa memberikan motivasi kepada siswa untuk menjadi siswa yang berkarakter disiplin dan memiliki semangat cinta tanah air. Babinsa juga menanamkan jiwa nasionalisme dan bekal belajar agar siswa lebih taat dan patuh terhadap peraturan yang berlaku di Indonesia.

"Tujuan kami adalah membentuk karakter anak sedini mungkin agar para generasi penerus bangsa mempunyai semangat cinta tanah air, agar tidak mudah luntur tergerus zaman. Selain itu, kegiatan yang diberikan Babinsa juga untuk membentuk sikap dan mental para siswa lebih disiplin dan taat aturan serta tata tertib sekolah," terang Serda Wahyu. (Sty)


Sumber : Pendim Kebumen

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال