Babinsa Dampingi Poktan Subur Desa Wonoyoso Tanam Padi


Kebumen, Jateng | IMC - Babinsa desa Wonoyoso, Koramil 19/ Kuwarasan Pelda Agus Subagyo melaksanakan pendampingan tanam padi varietas Mikongga bersama anggota Kelompok Tani ( Poktan ) "Subur", pada areal sawah seluas 300 ubin di Desa Wonoyoso, Kecamatan Kuwarasan, Kabupaten Kebumen, Minggu (09/02/2020).

Pendampingan ini merupakan upaya untuk mempercepat masa tanam dan bentuk kepedulian TNI, khususnya Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan. Hal ini dilakukan guna membantu petani terutama di Desa Wonoyoso sebagai salah satu wujud nyata di lapangan dalam mendukung sukseskan swasembada pangan di wilayah Kecamatan Kuwarasan.

Keberadaan Babinsa dalam pendampingan percepatan tanam kali ini disambut baik oleh para petani di sawah. Para petani sangat antusias dalam percepatan tanam padi hingga panas dan teriknya matahari pun tak dihiraukan. Penanaman padi tersebut disesuaikan dengan penyuluhan dan arahan dari Dinas Pertanian setempat ( PPL ).

Selain menanam padi, Babinsa juga membantu dalam menyiapkan dan mengolah lahan hingga masa panen mendatang. Hal ini akan terus dilakukan dan berlanjut sehingga para petani bisa ikut menciptakan swasembada pangan secara nasional sekaligus peningkatan ketersediaan pangan daerah.

Harapan para petani kehadiran Babinsa bisa menjadi motivator yang kedepannya dapat menjadi solusi jika terjadi kendala di lapangan, terutama dalam pendampingan program swasembada pangan. kehadiran Babinsa dan PPL masih sangat dibutuhkan petani.

“Keberadaan Babinsa sendiri adalah sebagai motor penggerak kemajuan pertanian untuk kesejahteraan masyarakat tani.” ujar bapak Maman salah satu anggota kelompok tani Subur.

Kepala Desa Wonoyoso Imam Maskuri ditempat terpisah  mengatakan, "Untuk tanam padi di areal persawahan desa Wonoyoso sampai hari ini Alkhamdulillah sudah  mendekati 100 persen, berkat para petani yang semangat karena memang kebutuhan air sudah mencukupi yang di dukung dari PPL dan Babinsa di lapangan". ungkapnya. (Sty)



Sumber : Pendim Kebumen

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال