Memperingati Hari Juang Kartika Kodim 0736/Batang Gelar Donor Darah

Batang | Jateng,IMC - Kodim 0736/Batang mengadakan kegiatan sosial Donor Darah dalam rangkaian memperingati Hari juang kartika tahun 2019 . Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama,donor darah kali ini bertemakan "TNI Angkatan Darat Adalah Kita". 

Kegiatan yang juga menggandeng Palang Merah Indonesia Kabupaten Batang  ini diadakan di Aula Makodim 0736/Batang, Selasa ( 10/12/19)

Dandim 0736/Batang Letkol Kav Henry R.J Napitupulu mengungkapkan "melalui kegiatan donor darah ini, saya mengharapkan adanya semangat dan kesadaran dalam diri kita masing-masing akan pentingnya persaudaraan dan saling tolong-menolong antar-sesama manusia. Semoga melalui kegiatan ini, kita menjadi semakin peka dan semakin peduli akan penderitaan sesama yang membutuhkan. 


"Ini sebagai bukti bahwa TNI  selalu hadir untuk masyarakat dan untuk negeri. Semoga pada donor darah  berikutnya kami dapat memberikan lebih banyak lagi manfaat untuk masyarakat.

Keuntungan dari  mendonorkan darah untuk kesehatan di antaranya menurunkan risiko kanker, membakar kalori, menghilangkan jerawat, " jelas Dandim. 

Kasdim 0736/Batang Mayor Inf Raji  juga ikut mendonorkan darah karena dengan mendonorkan darah kita dapat membantu orang yang sedang membutuhkanya,  maka dari itu bagi kita semua yang mendonorkan darahnya harus iklas biar menjadi berkah buat kita dan orang yang membutuhkanya,"ungkapnya. 


Kegiatan Donor darah ini diikuti oleh anggota Kodim Batang, anggota Lanal Batang dan anggota Polres Batang, serta  Persit KCK Cabang XXIV Kodim 0736/Batang .(Pen-0736)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال