Kepala Desa Penamping Peduli Nasib Warganya


Serang | Banten, IMC - Kepala Desa Penamping, Iskandar merupakan sosok kepala desa yang sangat dekat dan peduli terhadap warganya. Cuaca mendung, kondisi jalan yang becek dan licin tidak menyurutkan dirinya untuk selalu melakukan interaksi dengan warganya. Hal ini ia lakukan dengan tetap menyambangi ruman Jamhuri ketua RT 001 / RW 004, desa Penamping, Kecamatan Bandung Boboko, Kabupaten Serang - Banten, Kamis (24/05/18).

Interaksi ini dilakukan untuk mendengarkan dan menyerap aspirasi, masukan serta keinginan warganya dari segala problematika kehidupannya, keterpurukan dan perkembangan Desa Penamping yang ia pimpin.

Kegiatan ini selalu ia lakukan dengan banyak berinteraksi dengan warganya. Seperti halnya yang ia lakukan dirumah ketua Rukun Tetangga bincang bincang hangat ia laksanakan walau hanya sekadar ditemani  kopi dan teh, suasana  bincang bincang terlihat akrab. 

Dalam bincang-bincang hangat Iskandar menyampaikan kepada media  tentang dirinya merasa  prihatin melihat  warganya yang masih di bawah garis standard kelayakan hidup. Untuk Desa Penamping, ekonomi warganya mayoritas dalam level menengah ke bawah.

"Saya sangat prihatin terhadap warga saya, karena banyak yang hidup di bawah garis kemiskinan, keadaan ekonominya miris kebanyakan menengah kebawah. Terlebih ketika kemaren, pada Hari kamis tanggal (24/05) ada rumah warga saya yang atap rumahnya Ambrol diterjang angin kencang. Ranasih Status Janda, warga saya yang atap rumahnya Ambrol itu miris untuk keadaan ekonominya sangat menengah kebawah, Namun alhamdulilah ada bantuan dari Palang Merah Indonesia (PMI) berupa pakaian dan makanan," ujar Iskandar, Kepala Desa Penamping.

Menurut Iskandar, pihaknya pernah mengajukan permohonan kepada pemerintah, namun hingga 2018 ini belum ada realisasinya.

"Dulu kita pernah mengajukan proposal bantuan terkait kepentingan masyarakat namun sampai saat ini proposal tersebut tidak pernah digubris oleh pemerintahan," keluh Iskandar kepada media ini.

Ia berharap ada pihak-pihak yang peduli baik dari pemerintah maupun swasta terhadap kondisi masyarakat di Desa Penamping, Serang, Banten khususnya bagi warga korban bencana alam, Ibu Ranasih.

" Semoga pihak pemerintah swasta, individu, mau membantu perbaikan rumah Ranasih status janda yang memang sudah umur yang Atap rumahnya Ambrol akibat diterjang angin kencang," harap Iskandar.  (AS/NS)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال