Relawan Remaja Islam Babul Khairat Desa Upah Melakukan Aksi Penggalangan Dana Untuk Palestina




Aceh Tamiang, IMC - Keprihatinan terhadap kondisi Palestina juga dirasakan warga di Desa Upah Kecamatan Bendahara Aceh Tamiang. Untuk membantunya, Pemuda Relawan Remaja Islam Babul Khairat melakukan aksi penggalangan, Kamis (15/02/18)

Meletusnya kembali pertempuran di Jalur Gaza, Palestina, membuat para Relawan Remaja Islam Babul Khairat Desa Upah prihatin. Mereka menggalang dana di jalanan untuk meringankan beban warga Gaza, apalagi banyak nyawa anak-anak tak berdosa melayang sia-sia.

Koordinator Relawan Remaja Islam Babul Khairat Harum mengatakan aksi penggalang dana ini dilakukan di jalan-jalan, seluruh kedai kopi, pasar dan tempat lainnya. Dalam penggalangan dana tersebut terkumpul dana dan beras.

Harum mengapresiasi semangat teman - teman Remaja Islam Babul Khairat Desa Upah terlibat dan sangat antusias melakukan pengumpulan dana untuk warga Palestina ini.

‘’Ini bukan tidak semata terkait kasus perang yang sudah puluhan tahun. Tapi ini menyangkut kemanusiaan atas intimidasi dan kekerasan yang dilakukan oleh bangsa Israel ke warga Pelastina,” kata Harum

Dia mengajak seluruh masyarakat Aceh Tamiang khusus nya masyarakat Desa Upah Kecamatan Bendahara untuk mendukung aksi yang dilakukan dan termasuk berdoa agar persoalan di Palestina bisa segera selesai.

Mari kita semua berdoa agar Masjid Aqsa bisa bertahan kalau terjadi gempa setelah di bawahnya digali terowongan besar oleh Israel. Dengan aksi ini menjadi bukti kecintaan kita kepada sesama masyarakat Islam di Palestina. Rasa simpati dan empati kita, mudah-mudahan Masjid Aqsa kembali ke tangan masyarakat dan warga bisa melaksanakan shalat di sana dan Bantuan tersebut akan di berikan melalui kapal kemanusiaan untuk palestina. Tutupnya.


Penulis : Bambang Herman

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال