Open Trip Fun 2018 Mengenalkan Potensi Pariwisata di Wilayah Bawang



Batang, IMC - Ratusan warga Bawang dan sekitarnya yang tergabung dalam Grup Facebook Bawang Indah Berandanya Warga Bawang maupun komunitas lainnya dengan Ketua Panitia Sdr. Ahmad Adib, menggelar acara Open Trip Fun 2018 Bawang - Dieng dengan tujuan mengenalkan kepada seluruh warga masyarakat Bawang  Khususnya serta warga masyarakat Batang dan sekitarnya pada umumnya guna mengenalkan Potensi Pariwisata di wilayah Bawang sepanjang jalur Bawang - Dieng Banjarnegara.

Dengan titik Star Alun alun Bawang di lepas langsung oleh Bupati Batang Wihaji dengan didampingi Dandim 0736/Batang Letkol Kav Henry Rudi Judianto Napitupulu beserta Forkopimcam Bawang dengan diikuti oleh semua komponen masyarakat (Rapi, LSM GMBI, IOF (Bapel dan Jakal), Banser dan Kokam Bawang) dengan dibagi menjadi beberapa kelompok mulai dari komunitas Trail.

Bupati Wihaji dalam sambutan singkatnya mengatakan " mari kita sama sama ikuti kegiatan (membuka jalan) ini dengan senang hati walaupun belum selesai seluruhnya akan tetapi akses jalan Bawang - Dieng sudah bisa dilewati, sehingga warga kita yang tinggal di perbatasan Batang - Banjarnegara tidak lagi mengalami kesulitan transportasi".

Bupati juga memberikan apresiasi kepada Panitia karena acara ini juga sangat membantu Pemkab Batang dalam mewujudkan Visit Batang 2022 serta dengan dibukanya akses Bawang - Dieng secara otomatis akan membuka simpul simpul ekonomi warga Desa di sepanjang jalur alternatif menuju Dieng dan rencananya jalan tersebut akan diselesaikan di tahun 2018 ini.

Dandim 0736/Batang Letkol Kav Henry Rudi Judianto yang baru sehari dilantik  dengan penuh semangat memanfaatkan momentum tersebut sebagai sarana dalam mengenali wilayah berikut potensi yang ada serta mendekatkan dengan rakyat di wilayah binaannya seperti yang dituturkannya disela sela acara tersebut.

Hadir dalam acara tersebut Bupati Batang Wihaji, Wakil Bupati Batang Suyono,  Dandim 0736/Batang Letkol Kav Henry Rudi Judianto Napitupulu, mantan Dandim 0736/Batang Letkol Inf Fajar Ali Nugraha, Kepala Dinas Pariwisata Batang, dan Forkopimcam Bawang.(Pendim 0736).

Penulis : Red
Penyunting : Bambang Herman

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال