Lahan Tergenang, Belasan Hektare Tanaman Jagung Kecamatan Adipala Gagal Panen





Cilacap, IMC -  Lebih dari 19 hektare lahan jagung di lahan TNI AD Desa Welahan Wetan, Kecamatan Adipala mengalami puso atau gagal panen.





Danramil 08/Adipala, Kodim 0703/Cilacap mengungkapkan, hujan ekstrim yang berlangsung sejak beberapa hari terakhir ini  membawa dampak buruk pada upaya peningkatan produksi pertanian tanaman pangan yang dijalankan lewat program swasembada pangan yang dijalankan di wilayah Koramil 08/Adipala.

"Yang kena dampaknya itu tanaman jagung. Ada 19  hektare lahan yang kena puso," kata Kapten Inf. Tukimin, Senin (23/10).

"Harapan tinggal harapan, hamparan seluas 19 hektare lahan jagung yang menguning menghiasi lahan TNI-AD, di karenakan sampai saat ini pun air hujan masih menggenang lahan jagung yang sudah berumur 2 bulan lebih yang sebentar lagi akan panen. Kenyataan yang ada itu hanya wacana karena apa yang menjadi keinginan dan harapan putus sudah," tutur Kapten Tukimin.

"Cuaca saat ini tidak bisa di prediksi yang semula dalam hitungan masih musim kemarau, kenyataan yang ada terbalik 360 derajat, sehingga lahan jagung seluas 19 hektare sampai saat ini masih tergenang air, akibatnya tanaman jagung menguning," Jelas Kapten Tukimin saat ditanya terkait kondisi lahan yang tergenang air.

Lebih lanjut, program khusus swasembada pangan yang di canangkan pemerintah untuk membantu masyarakat khususnya warga Desa Welahan Wetan sirna. Para  Babinsa Koramil 08/Adipala beserta masyarakat yang dari awal begitu antusias dalam program ini hanya dapat memandang dan sangat -  sangat miris melihat apa yang ada saat ini.


Penulis : Srd.Sty (Pendim.Clp)
Penyunting : Syf

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال