No title


DUTA KAFE KENA SIDAK DINKES KABUPATEN MAGETAN


Sabtu 13Agustus 2016

Magetan- Duta Kafe, Tempat hiburan yang berbasis karaoke, yang berada di Jalan Raya Sarangan -Plaosan  Disambangi oleh beberapa petugas Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Magetan jumat (12/08). Kedatangan petugas Dinkes Magetan ini, bukan untuk berkaraoke ria seperti yang dilakukan para pengunjung kafe ini.

Diketahui kedatangan petugas Dinkes Magetan dan petugas Puskesmas Panekan,serta beberapa dokter adalah untuk melakukan pemeriksaan terhadap pemandu karaoke yang kesemuanya wanita serta karyawan kafe,guna pencegahan tersebarnya penyakit hiv aids.

Pemeriksaan yang dilakukan oleh petugas Dinkes berlangsung cukup singkat, serta hasil pemeriksaan apakah para pemandu karaoke positif terkena penyakit tersebut belum diketahui.
Selama pemeriksaan berlangsung petugas dari dinas kesehatan, melarang wartawan yang hadir untuk meliput dilarang mendokumentasikan kegiatan ini.

Diselah -selah pemeriksaan Slamet selaku kepala bidang pemberantasan penyakit, dari Dinas kesehatan Kabupaten Magetan menjelaskan kegiatan yang dilakukan adalah kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh Dinkes Magetan. Kegiatan ini sifatnya rutin, guna mencegah penyakit Hiv aids menyebar di Magetan Khususnya. 

Kami dari Dinkes dan petugas Puskesmas Panekan,serta beberapa dokter yang ikut andil,untuk melakukan pemeriksaan serta pembinaan kepada masyarakat akan bahaya penyakit aids ini, serta kami akan terus menghimbau masyarakat untuk menghindari yang namanya sex bebas,kalau tidak mau terkena hiv aids, jelas Slamet kepada wartawan.(surya)

Hingga berita ini ditayangkan pengelola ataupun pemilik Duta Kafe, belum bisa dikonfirmasi terkait pemeriksaan yang diadakan oleh Dinas Kesahatan Kabupaten Magetan.

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال