No title



Isra Miraj Momentum Introspeksi Diri



Jumat 06 Mei 2016


Magetan - Direktur utama BPR EKADHARMA  Sujatno SE menilai peringatan Isra Miraj saat ini dapat dimaknai sebagai momentum umat Islam melakukan instropeksi diri dalam hal meningkatkan kualitas keimanan kepada Allah.

"Pada peristiwa Isra Miraj pertama kali diajarkan sholat. Sholat adalah tiang agama. Kita jadikan momen ini sebagai penguatan moralitas dan interegitas diri sehingga tidak terjebak pada kegiatan keji dan mungkar," ucap Sujatno pada acara Peringatan Isra Miraj yang dirangkaikan dengan kegiatan tabligh akbar, di Desa Kawedanan Kecamatan Kawedanan, Kabupaten Magetan, Jumat 6/5/ 2016.

Sujatno menyambut baik terlaksananya rangkaian kegiatan tablig akbar peringatan Isra Miraj tersebut yang juga dapat menjadi wahana pengembangan nilai spiritual masyarakat guna mengembangkan nilai sosial dengan sumber daya manusia yang berbudaya luhur”.Tuturnya

“ Dengan di gelarnya tablig akbar Isra Miroj ini diharapkan dapat mempertebal nilai keimanan dan memperbaiki diri dalam kehidupan” Imbuh Sujatno SE

Acara tabligh akbar yang di meriahkan mafia sholawat Gus Ali Gondrong, turut hadir pada acara itu jajaran Muspika Kawedanan, para , alim ulama, serta tokoh masyarakat setempat juga di hadiri dari berbagai wilayah yang di antaranya Madiun,Ngawi,dan Ponorogo.(sat)



Edit : pewarta sat

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال