Sah..., 13 September Merupakan Hari Lahirnya DPD PPWI Banten


Serang, IMC- Dewan Pengurus Daerah Persatuan Pewarta Warga Indonesia (DPD - PPWI) Banten resmi dilantik dan dikukuhkan oleh Ketua Umum Dewan Pengurus Nasional (DPN - PPWI), Wilson Lalengke, S.Pd., M.Sc., MA untuk Masa Bhakti 2018 - 2023.

Pelantikan tersebut dilaksanakan pada tanggal 13 September 2018 di Hotel dan Cottage Le Dian Kota Serang, Banten.

Pelantikan berlangsung sangat khidmat dan penuh makna. Beberapa pejabat tinggi di lingkungan pemerintah dan swasta Provinsi Banten hadir di tengah-tengah peristiwa yang sangat berarti bagi jurnalis warga yang tergabung dalam PPWI wilayah Banten ini.

Tampak hadir yang mewakili Gubernur Banten, Kapolda, Danrem, Kemenhan Perwakilan Provinsi Banten, Forkorpimda Provinsi  Banten, BNN Ibu Aenul.

Hadir pula dari Brigadir Jendral Polisi dr. Viktor Pudjiadji, SpB. FICS. DFM Staf Ahli Badan Narkotika Nasional untuk memberikan seminar Bahaya Narkoba, Mung Pujanarko, S.Sos, M.I.Kom sebagai Nara Sumber Pelatihan Jurnalistik Warga, Ormas, Mahasiswa, Himpunan pengusaha Serang Timur, dan tokoh masyarakat dan turut serta acara pelantikan ini yang dimeriahkan oleh kesenian Bela Diri dari Siswa - Siswi SMK Al - Ikhlas Jawilan.


Anas Mathofani, SH., MH selaku ketua panitia, mengucapkan banyak terima kasih kepada tamu undangan dan kepada semua pihak yang telah mendukung suksesnya acara, baik itu berupa tenaga maupun ide dan pemikirannya. Tak lupa penitia haturkan terima kasih kepada donatur, sehingga acara pelantikan ini berjalan dengan sukses.

"Terima kasih banyak kepada pembina PPWI DPD Banten, Eri Biyaya, Pang dan Feliks yang telah menjadi donatur di kepengurusan DPD PPWI Banten," tutur Anas dalam sambutannya.

Selain itu, panitia juga menyampaikan terima kasih kepada Wilson Lalengke S.Pd, M.Sc, MA selaku Ketua Umum DPN PPWI pusat. Anas menambahkan bahwa berkat bimbingan dan support dari Ketum PPWI, kepengurusan DPD PPWI Banten dapat terbentuk dalam waktu yang relatif singkat.

"Di mana ketika perencanan disusun hingga perencanaan dilaksanakan hari inilah pucuk kebahagiaan kami. Di mana ketika melihat undangan Hampir 100 persen hadir dalam acara pelantikan ini, ini semua merupakan kerja keras beliau.. Wilson Lalengke Luar Biasa," ungkap Anas selaku ketua panitia di hadapan seluruh undangan dan anggota PPWI.

Selain Anas, Nur Sopyan selaku ketua DPD PPWI Banten mengucapkan hal yang sama yaitu, sangat berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung suksesnya acara dari awal hingga pelantikan.

"Saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak, dan dalam kontek Jurnalisme Warga, program kerja kami tentunya di bidang pemberian materi Jurnalis terhadap warga, baik sipil, TNI, Polri, swasta maupun Aparatur Pemerintah," tegasnya.


Acara demi acara dari sesi ke sesi hingga diresmikannya kepengerusan DPD PPWI Banten, acaranya Begitu Khidmat dan berjalan dengan lancar. Sebelum ke acara  pelantikan dan penobatan Duta PPWI Banten, dan pemberian piagam kepada Unsur Forkorpimda provinsi Banten dan seminar Narkoba serta pelatihan jurnalis Warga, sebelumnya pembukaan Acara dimulai dengan pemabacaan kitab suci Al Qur'an yang dibawakan Oleh Ust. Dede Alimudin S.Pd.I 
(A. Suryani)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال