Polres Metro Jakarta Selatan Lakukan Olah TKP di Lokasi Ledakan Wijaya Center


Jakarta, IMC  – Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, AKBP Stefanus Micheal Tamuntuan mengatakan meski telah dinyatakan aman, polisi masih melakukan olah tempat kejadian perkara di komplek ruko Grand Wijaya Center, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Diketahui sekitar pukul 04:30 pagi satu ruko meledak.

Baca juga :

"Kita masih olah TKP," ujar AKBP Stefanus, Kamis (12/7/2018).

AKBP Stefanus menjelaskan ledakan diduga dipicu oleh tabung gas 12 Kg. AKBP Stefanus menerangkan tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. ""Penyebabnya tabung gas. Tidak ada korban jiwa," imbuh AKBP Stefanus.

Sebelumnya Kapolres Jakarta Selatan Kombes Pol Indra Jafar menuturkan dua korban mengalami luka ringan akibat ledakan tersebut. Kedua korban diketahui berada di depan ruko yang meledak tersebut.

"Dua korban luka. Tapi sudah diobati. Sekarang di sini," terang Kombes Pol Indra.

Kombes Pol Indra menambahkan polisi tengah mengumpulkan keterangan dari tiga orang petugas keamanan di kawasan ruko tersebut. Pemilik ruko yang meledak juga sudah dihubungi untuk dimintai keterangan.

"Pemiliknya sudah dihubungi untuk dimintai kererangan," tandas Kombes Pol Indra. (red/pmj)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال