Wujudkan Swasembada Pangan ,Babinsa Koramil 11/Warungasem Bantu Petani Panen Padi

Batang | Jateng,IMC - Dalam rangka ikut menyukseskan program pemerintah di bidang ketahanan pangan, Babinsa dari Koramil 11/Warungasem Batang, Sertu Yugo Rusianto, ikut terjun langsung membantu petani dalam pemanenan padi milik Sobiri (40), warga Desa Pesaren, Kecamatan Warungasem, Kabupaten Batang, Kamis (28/06/2018).

Kegiatan pendampingan itu memang rutin dilakukan Babinsa, mulai dari kegiatan penyuluhan kemudian bercocok tanam sampai dengan masa panen. Itu merupakan suatu bentuk pendekatan emosional terhadap masyarakat binaannya, sekaligus untuk meningkatkan kerja sama dengan para petani yang bertujuan menyukseskan swasembada pangan.

Di sela-sela kegiatan, Sertu Yugo Rusianto mengatakan dirinya dan jajarannya akan selalu siap mendampingi para petani dan selalu berkoordinasi dengan pihak terkait demi suksesnya program ketahanan pangan nasional, khususnya di Kecamatan Warungasem.

“Saya nggak peduli badan bau lumpur dan gatal-gatal, yang penting pak petani semangat,” tutur Babinsa.

Lebih lanjut, dikatakan Babinsa bahwa kegiatan pendampingan ini juga sekaligus untuk memupuk rasa kebersamaan dan menjalin hubungan baik dengan masyarakat sehingga dapat mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat, sesuai jati diri TNI, yaitu tentara pejuang dan tentara rakyat.

Sementara Sobiri, pemilik sawah, merespons baik atas bantuan Babinsa yang turun langsung ke sawah.

Para petani semakin terbantu, termotivasi dan bersemangat, serta optimis untuk selalu  meningkatkan produksi panennya. Dengan begitu, kesejahteraan petani juga akan meningkat. Matur suwun nggih, Pak Babinsa, sudah mau bantu kami. Semoga dengan adanya Babinsa di sini permasalahan petani di lapangan dapat disampaikan ke dinas terkait (dinas pertanian dan pangan),"katanya.(pen-0736).

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال