Koramil 06/Tersono Melaksanakan Pemantauan Harga Sembako di Pasar Tradisional

Batang | Jateng,IMC  - Naiknya harga Kepokmas menjelang lebaran sudah tidak asing lagi bagi masyarakat, sehingga perlu mendapat perhatian dari Pemerintah agar daya beli masyarakat tetap terjaga, untuk mengetahui perkembangan harga tersebut anggota Koramil 06/Tersono melaksanakan pemantauan di Pasar Tersono pada Rabu (06/06/18).

Pada kesempatan tersebut Pelda Ubaidillah bersama 2 orang anggota melakukan pemantauan langsung di pasar dengan mendatangi lapak lapak maupun kios kios di Pasar Tradisional Tersono guna mendapatkan informasi harga harga secara langsung dari para penjual. 

Sdri.Titis penjual daging mengungkapkan bahwa untuk harga daging ayam pedaging maupun kampung dan daging lainnya semenjak awal Ramadhan sampai saat ini belum mengalami kenaikan begitu juga kebutuhan pokok lainnya masih tetap seperti semula.

Pelda Ubaidillah juga menyampaikan kepada pedagang untuk tetap memperhatikan gudang yang berada di luar lokasi pasar untuk mengantisipasi tindak kriminal pencurian, jangan lupa sebelum pulang dikunci, karena seperti biasanya menjelang lebaran kebutuhan masyarakat meningkat dan pada akhirnya ada oknum yang memanfaatkan momentum lebaran dengan cara cara instan untuk bisa memenuhi kebutuhannya yakni dengan mencuri. 

Lebih lanjut Pelda Ubaidillah juga mengingatkan untuk meyakinkan lapak dan kiosnya dari berbagai macam benda ataupun sesuatu hal yang dapat memungkinkan terjadinya kebakaran " jangan lupa sebelum lapak ataupun kios ditinggalkan, mohon diyakinkan bahwa sudah dikunci dan aman dari bahaya kebakaran ya " pungkasnya.(Pen-0736)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال