Babinsa Kemukten Buka Bersama Wujudkan Silaturahmi Warga Binaan

Brebes | Jateng, IMC - Guna mempererat tali silahturahmi dengan masyarakat di wilayah Binaannya, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Kemukten Koramil 06/Kersana Serka Slamet Budiman menghadiri acara buka puasa bersama dengan warga masyarakat Desa Kemukten  Kec. Kersana Kab. Brebes, bertempat di Halaman Kantor Kepala Desa Kemukten. Sabtu (2/6/18).

Kesederhanan acara yang ada tidak mengurangi suasana kebersamaan serta keakraban semua warga yang hadir. Buka bersama ini merupakan ajang ngumpul bareng warga Desa Kemukten dalam meramaikan bulan suci romadhon. Selain itu juga sebagai wahana silaturohmi antar warga dan babinsa.
“Ini merupakan wujud nyata bahwasanya sebagai Babinsa itu harus selalu dekat masyarakat di desa binaan. Melalui ajang seperti ini saya dapat menjalin komunikasi secara langsung serta dapat mendalami situasi yang ada pada masyarakat saat ini. Dengan hal tersebut maka saya sebagai Bintara Pembina Desa dapat mengerti dan memahami apa yang menjadi keluhan warga” kata Slamet
Selain itu, Bulan puasa Ramadhan sebagai bulan yang penuh hikmah, kami akan terus berupaya meningkatkan silahturahmi dengan masyarakat di wilayah binaan saya, ini untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Serta sebagai upaya kami sebagai Babinsa Koramil 06/Kersana untuk mendekatkan diri kepada masyarakat, agar nantinya dapat terjalin hubungan yang harmonis. Kegiatan buka puasa bersama semacam ini, merupakan salah satu bentuk kegiatan Safari Ramadhan yang tengah kita lakukan, ungkap Slamet.
Dalam kegiatan buka bersama  nampak yang hadir Kepala Desa Kemukten Wirjo beserta perangkat, Babinkamtibmas Bripka Fakrudin dan lebih kurang seratus orang warga masyarakat Desa Kemukten. kegiatan Buka bersama dilanjutkan sholat magrib berjamaah. (Pendim0713/Brebes)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال