Secerca Harapan Ketua BEM Fisip Uninal Kepada Pemimpin Baru Aceh Tamiang



Aceh Tamiang, IMC - Mursil, SH., Mkn dan T. Insyafuddin, ST selaku Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tamiang terpilih hari ini dilantik langsung dilantik oleh Gubernur Aceh Irwandi Yusuf. Kegiatan pelantikan yang dilaksanakan di Aula Sidang DPRK Aceh Tamiang tersebut berjalan Hikmat dan Sakral, Jumat (29/12/17).

Berkaitan dengan pelantikan ini, Afrizal Nur Jailani selaku Ketua BEM Fisip Terpilih sekaligus Tokoh Pemuda Aceh Tamiang menyampaikan Ucapan Selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tamiang.
Namun beliau juga sempat memaparkan bagaimana keadaan wilayah Aceh Tamiang saat ini.

Menurut penjelasan beliau, masih Ada beberapa wilayah di Aceh Tamiang yang masih tertinggal dibeberapa aspek. Misalnya akses jalan. Salah satunya Kecamatan Bandar Pusaka. Dikecamatan tersebut, Mulai dari Desa Sunting sampai Pengidam masih Rusak parah. Terutama di Desa Rantau Bintang. Bahkan Fasilitas penunjang di  SMAN 1 Bandar Pusaka yang terletak di Desa Cempa juga masih kalah jauh dengan beberapa sekolah lainnya.

"Kita akan melihat bagaimana Bupati dan Wakil Bupati terpilih berkomitmen Menuntaskan janjinya untuk tidak membuat Rakyat Kelaparan, Bodoh dan Sakit. Kita akan kawal bersama-sama Pemerintahan 5 Tahun mendatang," ujarnya.

"Kita melihat bahwa Pemuda Aceh Tamiang kekurangan media dan wadah dalam mengekspresikan diri. Maka kita berharap pemerintah serius dalam menggenjot hal-hal yang dibutuhkan para masyarakat. Baik itu sarana prasarana dan hal lainnya sesuai dengan visi misi dan janji kampanye mereka," ungkapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Afrizal Nur Jailani selaku Pendiri Sekolah Kewirausahaan Aceh Tamiang meminta kepada Pemda Aceh Tamiang untuk mampu meningkatkan jumlah pengusaha muda. Bukan sebatas menciptakan lapangan pekerjaan yang secara otomatis mempersiapkan para pemuda sebagai Buruh.

Penulis : Bambang H

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال