100 Bibit Sukun Unggul Lengkapi KRPL Koramil 13/Majenang




Cilacap, IMC - Sesuai potensi dan didukung alam agraris, Koramil 13/Majenang melaksanakan Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) dengan anggota Babinsa dan beserta masyarakat sekitar untuk memanfaatkan lahan perkarangan rumah yang sebelumnya belum bermanfaat menjadi bermanfaat terhadap lingkungan dan masyarakat. 

Kegiatan ini dilakukan berdasarkan perintah lisan dari Dandim 0703/Cilacap Letkol Inf. Ferdial Lubis, MPICT kepada Koramil 13/Majenang program kerja tahun 2017.
Banyak manfaat yang dirasakan oleh prajurit dengan adanya program ini di samping untuk menghemat biaya hidup juga sebagai bekal keterampilan apabila suatu saat nanti pensiun dapat dikembangkan lebih baik lagi untuk menambah penghasilan dan kesejahteraan hidup mereka. Bahkan kalau ditekuni, bisa juga sebagai peluang bisnis bagi keluarga untuk meningkatkan kesejahteraan mereka,

Kegiatan ini juga bermanfaat untuk meringankan biaya belanja membeli sayur-mayur untuk kebutuhan sehari-hari dalam rumah tangga para anggota mau pun masyarakat, kegiatan ini juga dilaksanakan dalam rangka mengoptimalkan Program Ketahanan Pangan yang dicanangkan oleh Pemerintah.

Tidak hanya itu, untuk melengkapi kawasan tersebut, Danramil 13/Majenang Kapten Kav. Nur Sohib Ansori juga turun langsung untuk mencari bibit Sukun unggulan di pusat aneka bibit bapak Muhdi Kutoarjo. untuk menyukseskan Kawasan Rumah Pangan Lestari (KPRL) yang dibangunya.
Dikatakan Kapten Kav. Nur Sohib Ansori, ini merupakan inisiatif Koramil 13/Majenang, tujuannya untuk membudidaya potensi buah sukun unggul.

Ada100 bibit pohon sukun yang sudah disiapkan untuk ditanam pada kegiatan KRPL Koramil 13/Majenang.
(Sty - Pendim0703Clp)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال